26 Tips Membuat Taman Anda Menjadi Berwarna dan Menyegarkan!

Boy Indarto – Homify Boy Indarto – Homify
DIE AZALEE - ZIMMERPFLANZE DES MONATS DEZEMBER, Pflanzenfreude.de Pflanzenfreude.de Salones de estilo moderno
Loading admin actions …

Jujur saja, ketika kita ingin memberikan sedikit sentuhan warna pada taman di rumah, maka hal yang paling sering dilakukan adalah menanam berbagai bunga warna-warni seadanya. Ya, kan? Tapi nyatanya, masih banyak cara lain untuk memberi efek segar dan hidup pada taman

Ya. Kita semua menginginkan sebuah taman yang cantik, tetapi sayangnya, usaha yang kita lakukan hanya itu-itu saja, dan cenderung membosankan. Kecuali jika Anda seorang pakar tanaman profesional, maka kesalahan dalam memilih tipe bunga atau jenis pohon, sulit dihindari. Tapi tenang saja, kami di homify akan memberikan tips mudah untuk memberi sentuhan warna, yang akan membuat taman Anda semakin keren, bergaya dan segar dipandang, tanpa perlu menggunakan tanaman dengan perawatan yang rumit. Yes, you can do the magic with your current fabulous and easy plant!

​1. Pot warna-warni merupakan awal yang baik. Anda dapat membeli pot baru atau mengecat pot lama, sesuai warna yang diinginkan.

​2. Aksen garis berwarna yang menyenangkan pada dinding taman Anda, akan menambah kesegaran yang memukau.

​3. Membuat pot DIY dari kain sendiri? Kenapa tidak? Sangat Mudah!

​4. Jangan takut untuk bereksperimen dengan berbagai bahan untuk kebun Anda! Karpet dapat dijadikan wallpaper yang menarik, kan?

​5. Wallpaper bermotif dapat digunakan untuk menciptakan display yang unik!

​6. Pakai warna cerah sebagai background tanaman Anda. Dijamin bunga yang mekar, makin terlihat menawan!

​7. Anda juga dapat bermain dengan warna yang calm! Sebuah rak sederhana yang dapat dicat monokrom, bisa menjadi pilihan.

​8. Bagaimana kalau Anda fokus pada tempat untuk meletakkan pot tanaman? Kesan membosankan akan hilang lewat warna yang cerah!

​9. Cobalah untuk menata beberapa ornamen unik sesuai kepribadian Anda. Tak akan ada yang bisa menyamai dekorasi Anda pastinya!

​10. Jangan takut untuk bermain dengan berbagai pola dan tabrak warna. Tanaman akan terlihat fantastis, dan pot juga media yang mudah untuk dilukis!

​11. Mengapa ragu untuk menambahkan beberapa fitur unik pada dinding kebun Anda sebagai backdrop? Kami yakin Anda tak akan menyesal dengan hasilnya.

​12. Warna terang dan rak pot bergaya retro adalah kombinasi sempurna untuk kebun yang funky!

​13. LUAR BIASA! Yuk, tambahkan sedikit seni pada taman Anda! Lukisan tanaman juga bisa menjadi ide yang brilian, bukan?

14. Anda juga dapat mendekorasi dengan sentuhan halus dan tidak terlalu mencolok lewat pot yang berwarna di rangkanya.

​15. Bantal dengan warna cerah, selalu dapat memberi tambahan warna dan gaya pada taman Anda. Coba cocokkan warna bantal dengan pot. Amazing!

​16. Berikan seluruh aksesoris ruang luar Anda warna-warna yang cerah. Coba lihat tangga kuning yang cantik itu. Istimewa, kan?

17. Memiliki meja makan di luar? Anda dapat memberi sentuhan warna lewat taplak meja dan perabotan makan, lho!

​18. Tempat pot yang terbuat dari besi dapat disemprot dengan warna baru sesuai keinginan Anda, dan akan terlihat fenomenal!

​19. Jangan lupa bahwa putih merupakan warna yang cerah! Lihatlah paduan warna yang luar biasa di gambar ini!

​20. Ombre sangat ngetren saat ini. So, cobalah untuk melukis pot dengan sponge, dan lihatlah efek mengejutkan yang Anda ciptakan untuk tanaman di rumah Anda!

​21. Tren lainnya adalah garis! Yuk, gunakan wallpaper bergaris sebagai backdrop rak tanaman Anda, KABOOM!

​22. Terarium selalu memberi kecantikan tersendiri, apalagi jika Anda mengecat bingkai besinya dengan warna terang!

​23. Motif dinding yang unik, rak tanaman yang keren dan pot berwarna cerah? Kenapa tidak?!

24. Anda juga dapat mencoba untuk menampilkan tanaman dengan desain yang unik dan kombinasi warna yang kontras antara bunga dengan potnya!

​25. Simpan kaos lama dan buatlah keranjang pot dengan bahan tersebut! Selain mudah, Anda akan memiliki keranjang berwarna kapanpun Anda mau.

26. Kursi taman yang cerah dan menarik perhatian adalah solusi cerdas untuk menambahkan warna pada taman Anda! Lihatlah kursi turquoise berbentuk sangkar burung ini. Keren, ya?

Untuk inspirasi lain mengenai taman, Anda dapat melihat artikel ini: 9 Tips Agar Halaman Belakang Sempurna untuk Bersantai

¿Necesitas ayuda con tu proyecto?
¡Contáctanos!

Destacados de nuestra revista