Inspirasi Desain Rumah Tipe 36 yang Berkesan Mewah

Renny Goeltom Renny Goeltom
homify Casas de estilo moderno
Loading admin actions …

Dilihat dari segi ukuran, rumah tipe 36 termasuk dalam kategori rumah kecil. Bagi sebagian orang, hal ini menjadi keterbatasan dalam mendesain rumah yang diinginkan. Namun, jika dirancang dengan memperhatikan nilai estetika dan fungsional, rumah tipe 36 ternyata bisa diubah menjadi hunian idaman yang terlihat mewah.

Salah satu kunci untuk memberikan kesan luas dan lapang pada rumah tipe 36 adalah penataan ruang yang memanfaatkan fungsi semaksimal mungkin. Dibandingkan rumah-rumah bertipe besar, diperlukan kreativitas dalam menerapkan elemen dekoratif dan keahlian dalam memilih furniture yang tepat, seperti yang ditunjukkan pada desain interior rumah minimalis berikut:  

1.Fasad

Bagian ini menjadi kesan pertama orang-orang terhadap rumah Anda. Oleh karena itu, penerapan desain yang memenuhi segi estetika dan fungsional adalah kuncinya. Untuk desain eksterior yang berkesan mewah, profesional kami memilih warna-warna netral, seperti putih dan abu, dan dipadukan dengan unsur kayu yang memberikan kesan alami. Aksen tanaman hias di depan rumah juga menambahkan sentuhan alam yang teduh dan menyegarkan.   

2. Ruang Tamu dan Ruang Keluarga

homify Salones de estilo moderno

Perpaduan elemen dekoratif dan ornamen yang tepat merupakan kunci yang menjadikan rumah mungil Anda terlihat minimalis dan modern. Hal itu tampak pada desain ruang tamu yang menyatu dengan ruang keluarga karya profesional kami berikut. Selain terlihat nyaman dan fungsional, tampilan ini juga memberikan kesan mewah. Pemilihan warna yang tepat juga memberikan nilai lebih karena bisa memberikan kesan yang luas dan lapang pada rumah mungil.   

3. Ruang Tidur

Sebagai salah satu area pribadi yang dirancang untuk kenyamanan dan ketenangan Anda, ruang tidur perlu mendapatkan porsi perhatian yang besar. Meskipun ukuran menjadi keterbatasan, namun berkat sentuhan kreativitas dari profesional kami, kamar ini memiliki tampilan minimalis modern yang mewah. Hal itu terlihat pada pemilihan warna dan furniture dengan bentuk dan ukuran yang tidak terlalu besar.  

4. Dapur

Peran dapur yang cukup signifikan pada seluruh penghuni rumah, membutuhkan konsep

desain yang tepat untuk rumah mungil. Seperti pada desain dapur berikut yang memperhatikan fungsi ruang semaksimal mungkin, namun tetap tidak mengabaikan nilai estetika. Hasilnya, tampilan dapur minimalis modern yang berkesan elegan. Pemilihan warna yang tepat dan furniture yang simpel juga semakin menyempurnakan tampilan dapur Anda.  

5. Kamar Mandi

Mungil namun terlihat mewah. Kalimat ini menggambarkan kamar minimalis modern dari profesional kami. Kuncinya adalah pemilihan bahan keramik yang didominasi warna-warna alam dan penggunaan furniture yang berukuran tidak terlalu besar.  

¿Necesitas ayuda con tu proyecto?
¡Contáctanos!

Destacados de nuestra revista