Apartemen Inovatif untuk Pasangan Pengantin Baru

monica wijayanthy-homify monica wijayanthy-homify
Apartamento Graça, Espaço Mínimo Espaço Mínimo Salones de estilo ecléctico
Loading admin actions …

Apartemen ini untuk pasangan yang tinggal di Almada, Portugal dan didesain oleh Espaco Minimum. Kekuatan apartemen ini ada pada tampilannya yang kontemporer dengan elemen retro, kreativitas yang kuat, tekstur berseni. Singkatnya, apartemen ini memiliki karakter keseimbangan akan banyak elemen berbeda.

Setiap interiornya, pemilihan furnitur, pencahayaan, tekstil, dan aksesoris cenderung inovatif. Semuanya lebih dari sekedar fungsi karena ada pilihan yang memenuhi kriteria estetika seni dengan bahan yang berkualitas dan bergaya abadi. Apartemen ini segar, cerah, dan terang! Desainnya tidak terintimidasi oleh elemen dekoratif atau warna, menawarkan banyak variasi yang merangsang sensorik. Anda siap untuk melihatnya?

Selamat datang!

Area masuknya sederhana dan polos. Estetikanya yang putih dihangatkan dengan warna natural lantai kayu dan rak sederhana untuk benda hiburan.

Bangku pendek di bawah rak sekilas membuat kita ingin melihat lebih jauh lagi rumah ini. Para desainer memang selalu punya alasan meletakkan benda di sebuah rumah.

Ruang keluarga

Aplikasi warna di area ini memiliki format yang luar biasa: mengecatnya dengan warna biru untuk langit-langit dan warna putih pada dinding.Warna biru juga dipadukan dengan kuning terang dan pink kemerahan.

Disini kita dapat dengan jelas melihat gaya kontemporer berpadu dengan retro; sofanya menjadi fokus utama, sementara itu kursi tangan dan lampu memberikan nuansa nostalgia masa lalu.

Ruang makan

Ruang makan terlihat mempesona dengan dekorasi dinding warna emas bergambar daun, harmonis dengan lampu hias yang dramatis di langit-langit. Meja makan mencerminkan gaya kontemporer, sementara itu sentuhan retro didapat dari garis-garis. Apartemen ini memiliki banyak gaya yang tak membosankan.

Lorong dan kamar tidur

Koridor ini memiliki karpet motif zebra yang menyenangkan dan wallpaper segar menuju kamar tidur. Ruangan ini menggunakan warna pastel lembut, sangat ideal untuk tempat beristirahat.

Dapur

Dapur juga dibuat dengan beberapa latar belakang yang memiliki alasan berbeda. Selain garis warna putih dan biru, dapur ini juga minimalis dan menenangkan: furnitur putih dengan permukaan kayu alami dan elemen stainless steel bergaris sederhana. Dari awal hingga akhir, apartemen ini mengekspresikan cinta tak terbatas akan warna dan pola. 

Jika Anda mencari cara cepat untuk membuat rumah lebih hidup, jelajahi buku ide ini:

12 Cara Dekorasi Dinding Batu Spektakuler

15 Ide Simple agar Bagian Depan Rumah Cantik

¿Necesitas ayuda con tu proyecto?
¡Contáctanos!

Destacados de nuestra revista